Samarinda- Dinas Pemuda Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim mendorong kepada generasi muda untuk tingkatkan daya saing menyambut Ibu Kota Nusantara (IKN).
Hal ini disampaikan oleh Kepala Bidang Pembudayaan Olahraga Dispora Kaltim, Bagus Sugiarta. Ia menyebutkan bahwa apa lagi ini momentum hari Sumpah Pemuda Ke -96 diharapkan menjadi momentum bagi pemuda kaltim untuk meningkatkan kapasitas Diri.
“Mulai dari sekarang pemuda kaltim harus berbenah bersama menuju indonesia maju, apalagi IKN sudah pindah ke Kaltim,” katanya, (28/10/2024).
Menurutnya, momentum tersebu berharap pemuda kaltim untuk siap bersaing terutama dalam menghadapi tantangan pemindahan IKN.
“intinya pemuda kaltim harus punya kemampuan daya saing, apalagi dengan adanya IKN di Kaltim,” ujarnya.
Diakhir, ia pun mendorong pemuda kaltim untuk terus meningkatkan kapasitas diri agar bisa menjadi pemuda berprestasi.
“Tujuannya agar pemuda kaltim dapat berpartisipasi dalam pembangunan kaltim maupun indonesia,” bebernya. (ADV)
Tidak ada komentar