x

PAN Samarinda Gelar Pendaftaran Calon Kepala Daerah Gratis Untuk Pilkada 2024

waktu baca 1 menit
Rabu, 24 Apr 2024 19:30 0 40 Harian Republik

Samarinda – Dalam persiapan menghadapi Pilkada 2024 di Kota Samarinda, Anggota Komisi III DPRD Samarinda, Jasno, mengumumkan bahwa Partai Amanat Nasional (PAN) akan membentuk tim Pilkada pada hari Jumat mendatang. Setelah tim terbentuk, mereka akan membuka pendaftaran bagi siapapun yang berminat untuk maju sebagai calon wali kota atau wakil wali kota.

“Pendaftaran akan dilakukan tanpa dipungut biaya alias gratis,” kata Jasno (24/4/2024).

Keputusan ini diambil untuk memberikan kesempatan kepada semua potensi masyarakat Samarinda yang ingin berpartisipasi dalam Pilkada.

“PAN berkomitmen untuk mengakomodir semua calon yang mendaftar dalam proses penjaringan,” tambahnya.

Jasno menegaskan bahwa langkah ini merupakan wujud nyata komitmen PAN dalam memberikan peluang yang adil dan merata bagi masyarakat Samarinda yang ingin berperan aktif dalam kepemimpinan daerah.

“Kami berharap langkah ini akan mendorong partisipasi yang lebih luas dari berbagai kalangan masyarakat Samarinda dalam Pilkada 2024 dan menghasilkan calon pemimpin yang berkualitas dan terpercaya,” tandasnya. (Adv/DPRD Samarinda)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    LAINNYA
    x