x

Mengurai Problema Golput, Rasman Soroti Pentingnya Keteladanan Pemimpin Dalam Pemilu 2024

waktu baca 1 menit
Senin, 23 Okt 2023 11:20 0 105 Harian Republik

Samarinda – Kepala Bidang Pengembangan Pemuda Dispora Kaltim, Rasman menyoroti permasalahan golput jelang pemilihan umum 2024 .

Dia mendorong agar masyarakat tidak terburu-buru menyalahkan individu yang memilih untuk golput.

Menurut Rasman, alasan seseorang memilih golput bermacam-macam, termasuk di antaranya adalah rasa kecewa terhadap kebijakan atau pemimpin yang telah ada sebelumnya.

“Orang memilih golput karena rasa kecewa terhadap kebijakan yang diambil atau terhadap pemimpin yang terdahulu,” ungkapnya.

Rasman juga menyinggung bahwa faktor lain yang mempengaruhi seseorang memilih golput adalah karena pengaruh dari pihak lain.

Mengenai hal tersebut, Rasman mendorong para pemangku kebijakan politik untuk menampilkan contoh yang baik sehingga orang tidak golput. Dia juga menekankan perlunya melihat masalah golput dari berbagai perspektif.

“Tentunya harus melihat alasan di balik golput, hal tersebut bisa terjadi dari pengaruh orang lain atau terpengaruh oleh informasi hoaks. Permasalahan golput ini perlu dilihat dari berbagai sudut pandang,” pungkasnya. (Dispora/Adv)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    LAINNYA
    x